Kamis, 21 Juli 2016

Mengubah paradigma berorganisasi II oleh Erfani, A.Md

Berorganisasi itu tidak semata-mata hanya mencari ilmu, berorganisasi tidak semata-mata hanya mencari pengalaman. Organisasi adalah tempat dimana kita bisa belajar dari yang tidak tahu menjadi tahu, tempat berbagi pengalaman kepada yang belum tahu, tempat mengeksplorasi potensi menjadi energi dalam rangka mencapai mimpi bersama.
Setiap orang memiliki ragam potensi yang berbeda, maka berorganisasi adalah sarana bagi kita untuk menyerap ilmu dari orang yang lebih tahu, menyerap pengalaman dari yang lebih dulu sekaligus berbagi pengalaman kepada yang masih baru. Lebih penting lagi berorganisasi adalah sarana bagi kita memberikan kontribusi terbaik untuk hasil terbaik.

Setiap usaha pasti berorientasi pada hasil, maka usaha berbanding lurus dengan hasil, usaha kecil menghasilkan hasil yang kecil, sedangkan usaha besar menghasilkan hasil yang besar namun demikian berorganisasi tidak selalu identik dengan aktifitas mencurahkan 100 persen energy berupa waktu, tenaga dan pikiran, melainkan usaha terbaik. Usaha terbaik bisa juga dikatakan sebagai profesionalisme kerja.
Seringkali seseorang mencurahkan semua energinya untuk satu organisasi dengan anggapan berorganisasi harus fokus tapi ia lupa bahwa sesungguhnya ada hak yang harus ia penuhi ditempat lain, keaktifan kita pada satu organisasi jangan sampai menghalangi kita menunaikan tanggungjawab ditempat lain, ada hak pekerjaan yang harus ditunaikan jika kita sebagai seorang karyawan, ada hak organisasi yang harus ditunaikan jika kita terdaftar diorganisasi lain, ada hak keluarga jika kita sebagai seorang istri atau suami sekaligus sebagai seorang ayah.
Semua tempat kita bernaung memiliki hak untuk ditunaikan maka jangan sampai kita mengatakan “saya sedang sibuk ngurusi ini” sedangkan ditempat lain kita mengatakan “saya sedang sibuk ngurusi itu”, seringkali kita menjadikan organisasi lain sebagai alasan tidak tertunaikannya hak pada organisasi yang lainnya.
Berorganisasi bukan untuk mengkoleksi pengalaman yang dibanggakan ketika berkenalan tapi mengeksplorasi kekuatan mewujudkan impian, jangan merasa bangga dengan banyaknya pengalaman tapi tidak menghasilkan, jangan bangga dengan jabatan tinggi tapi minim peran, tapi banggalah ketika mampu memberikan kontribusi.
Pesan guru saya “Sesungguhnya Allah tidak melihat jabatan seseorang, tapi peran yang diberikan, Allah tidak pernah melihat posisi seseorang tapi fungsi.” Semoga kita mampu merubah paradigma dan berusaha memberikan kontribusi yang bisa diwariskan.

1 komentar:

  1. Situs Domino QQ Online Deposit Via Pulsa
    Minimal Deposit & Withdraw Yang Hanya Rp:20.000
    Daftar Yang Mudah Dan Gratis !!
    Menyediakan Semua bank Lokal Seperti:
    ( BCA,MANDIRI,BNI,BRI,DANAMON,CIMB) & Dapat Menggunakan Aplikasi OvO
    Di Situs CasperQQ Juga Dapat Deposit Menggunakan PULSA TELKOMSEL & XL.
    { http://casperqq.xyz }
    Pelayanan Customer Service Online 24/7 Nonstop Anda Bisa Chat Melalui LIVECHAT Ataupun WHATSAPP.
    Silakan Hubungin Kami Melalui :
    - WHATSAPP :+855-613-41-467
    - LINE : Casperqq
    Daftar Bandar Ceme
    agen poker online
    poker terpercaya
    Deposit via Pulsa
    ceme Online

    BalasHapus